Sedikit dikenalkan

Assalamualaikum pecinta blog yang ada diseluruh belahan dunia ciptaan Allah swt. kebablasan di postingan perdana blog aku, aku lupa mengenalkan siapa aku sebenarnya :D walaupun kedengarannya gak penting, tapi setidaknya ini sebagai informasi. lumayankan nambah ilmu sikit hehe
Kenalkan nama aku Sri Rizky Zebua, sebelumnya maaf kalau kalian risih dengan kata "aku" di setiap postinganku. namanya juga Orang Medan, gak kenal ambo beta inyong atau gue dan gua hahaha :D umur aku standarnya anak muda, 20 tahun jalan 21 tahun ntar pas bulan April :) terlahir di keluarga sederhana gak kurang sesuatu apapun. Alhamdulillah ayah dan ibu masih menemani masa-masa hidupku di dunia, punya dua kakak perempuan yang berusia 24 tahun dan 23 tahun, punya dua adek laki-laki yang berusia 18 tahun dan 14 tahun. kami adalah keluarga yang sakinah mawadah warahma hehe
Aku lahir tanggal 6 bulan April tahun 1993 di hari Selasa dengan berat 2,7 kg dan panjangnya lupa huahaha.
Aku bersekolah TK di MIS Islamiyah Guppi yang berada di Jalan Garu 1. ketika itu aku berumur 5 tahun dan memiliki banyak teman bermain dan belajar. Kecilnya aku tidak terlalu menonjol dan populer secara masih anak kecil bangeeeeet. hal yang paling aku sukai ketika TK adalah bermain lilin dengan membentuknya ke suatu bentuk benda yang kita pikirkan kemudian ketika selesai dinilai. yang asiknya ketika TK adalah di antar orang tua ke sekolah dan di kasih bontot makanan hehe
Selesai pendidikan TK, aku memasuki jenjang yang lebih tinggi yaitu SD atau Sekolah Dasar. Ketika itu aku bersekolah di SD 100 dan SD swasta Alwashliyah 2 Proyek Univa Medan yang ada di Jalan SM. Raja yaitu di antara Jalan garu 2 dan Jalan Garu 3. di SD 100 aku cuma sekolah sampe kelas dua. Kelas tiganya aku di SD alwashliyah. aku gabisa ingat jelas bagaimana pengalaman aku ketika SD di SD 100 begitu juga dengan SD aw. tapi karna aku lamaan di SD kedua, aku jadi bisa ingat nama teman-teman aku dan apa-apa saja yang aku lakukan ketika SD. Dulu aku pas kelas tiga baru pertama pindah, aku pemalu sekali hahaha tapi untung saja aku dapat beradaptasi dengan cepat. sepanjang aku SD, aku pernah jadi tukang cuci piring kantor guru, instruktur senam, dirijen, pengibar bendera, pembawa bendera, penyiram bunga sekolah, penjual gorengan, pembayaran uang spp, penyapu lokal atau kelas, juara satu, juara dua, juara tig, banyak lagi deh pokoknyaa haha terus pas SD dulu aku pernah berantam sama guru olahraga karena dia getek, sampe pernah aku memakinya hahha Refleks! aku juga pernah suka sama cowok masa itu. temen sekelas aku juga hehe biasalah namanya anak-anak yakaan, cinta cinta monyet kan boleh hahaha. aku punya banyak teman dulu ketika SD namanya Asma'ul Husna, Pipi Jayanti, Dewani Aulia, Elvira Rizky, Nurul, Putri Wulandari, Hamidah, Novita sari dan banyak lagi. kalo temen deket cowok sih pada masa ini gada, ya namanya SD, belum tepikir pilih-pilih teman hehe. Mereka semua sama kayak aku, ada yang kuliah aja, kuliah sambil kerja, atau kerja. Gak ada yang nganggurlah tapi yang Nikah banyak hahaha
Lepas masa SD, lanjut ke jenjang yang lebih tinggi lagi yaitu SMP atau Sekolah Menengah Pertama. Pada masa ini, aku bersekolah di SMP swasta Eria Medan. Zaman UN mengenaskan, nilai akupun jadi ancur-ancuran yang membuat aku pada akhirnya masuklah aku ke SMP swasta ckck. SMP dulu aku masuk jam 12 siang dan masuk ke kelas 9-3 dengan jumlah 40an orang satu kelas. Gak jauh beda dari jaman SD aku zaman SMP sudah mulai populer *eaaaa* gimana gak populer, anak perempuan lasak seperti aku ini hahaha Temen-temen SMP aku antara lain adalah Eko, Azmi, Dicky, Rasyid, Arya, Fakhri, Iman, Fida, Kiki, Yulida, Juanda, Tahir, Habibie, Arman, Kai, Danty, Asha, Amir, Kibo, Nuri, Tika, Nanda, Muna, Yustika, Tanti, Wilda, Desi, Apriliani, Yolanda, siti Khadijah, Nurkhaimah, Fitri, Winda, Widi, Elly, Kelly, Deni dan sebagainyaa. Alhamdulillah ya masih ingat sebagian hehe semuanya adalah temen dekatku. Seperti biasa, anak gadisnya ada suka juga dengan cowok haha bukan hanya satu tapi banyak ckckck. Pada saat itu, ada cowok yang gak suka kalau aku suka sama dia, karena itu dia musuhi aku sampe kelas tiga *kejam* terus ada cowok yang aku suka karena dia anggap aku sebagai adek angkatnya *cieee* ada lagi 3 laki-laki yang aku suka karena isu-isunya dia suka sama aku dan pada akhirnya PHP hahaha. Aduh masa SMP itu masa ababil banget bagi aku hahaha
Kemudian aku masuk ke tingkat pendidikan yang lebih tinggi lagi yaitu SMA atau sekolah menengah atas. jaman masih sekolah aku bukan orang yang kreatif dalam memilih sekolah dan tidak menggilai negeri hahaha aku bersekolah di SMA swasta Eria Medan, masuk dengan nilai ujian akhir yang tidak buruk dan masuk di kelas x-6, kelas hampir corot haha. Masa SMA yang bekesan adalah awal masuk sekolah, karena banyak kenal orang-orang dan juga menjadi orang paling aneh dan gila dengan hiasan rambut ala-ala masa orientasi. pada waktu itu aku duduk di bangku kedua dari meja guru, wali kelas kami namanya bu Isma. ketika kelas satu SMA aku menjabat sebagai bendahara kelas, biasalaa haha teman-teman sekelasku antara lain : Selly, Veti Vera, Suci, Chairuddin, Arbiantoni, Harry, Kaban, Denny, Sulaiman, Kiki, Putri, Pasha, Mukhlis, Icha, Wina, Rika, Zaidar, Ayu lestari, Syafura, Lidya, dwi, Meilia, Fatin hidayu, Murinnaz, Dendi, Jaya, Tika, Wilda, Elita, Ditya, Novitasari, Puspita, Rahmi dan Selvi. itu sih yang aku ingat haha semuanya temen aku. Tapi aku punya musuh berbuyutan namanya Icha, dia jago dalam matematika. dia selalu aja cari gara-gara sama aku, setiap kali aku nanyak soal matematika dia gapernah jawab pertanyaanku tapi kalau kawan kau yang nanyak dijawabnya, silap kali aku dulu ngeliat dia. tapi sekarang kami berteman baik kok, apalagi kalo udah ketemu teringat aja sama berantam itu haha cemana gak berantam, sama-sama orang nias pulaknya huahaha. Pas kelas 2 dan 3 SMA, aku pindah kelas karena udah bagi jurusan dan aku memilih jurusan ips atau ilmu pengetahuan sosial dan aku dapat kelas IPS 1. Pada masa SMA aku punya temen dekat cowok, dia orangnya baik, manis, sopan, asyik diajak ngomong dan buat nyaman. aku sempat suka sama dia dan mengganggap dia lebih dari sekedar temen, tapi itu gak berlangsung lama, sekitar kelas 2 mau naik kelas 3 aku mulai merenggangkan diri dengan dia dan mulai fokus untuk Ujian akhir sekolah dan Ujian Nasional. temen-temen IPS 1 aku antara lain : Raya, Titi, Nanda, Rizky aulia, Rabiatul, Anggun, Hapsa, Andi, Azrai, Dicky, Safrizal, Yasfis, Agus, Nadya, Mawar, Fina, Putri, Devi, Titien, Dika, Reni, Dwi, Noni, Bobby, Yustika, Wilda, Suci, Yudha, Handis, Doko, Sultan, Ridho, Khaidir, Fauzi, dan lain-lain. Sampai sekarang aku masih berhubungan baik dengan mereka semua walaupun hanya via media sosial.
Setelah melalui serangkaian sejarah panjang tentang masa sekolah 12 tahun dari SD, SMP, dan SMA, aku memasuki dunia pendidikan lagi yang lebih asik pastinya karena tidak pakai seragam seperti jaman sekolah. Aku sekarang sedang kuliah di universitas sumatera utara medan jurusan sosiologi fakultas ilmu sosial dan ilmu politik (FISIP) stambuk 2011 yang sedang duduk di semester enam yaitu semester turun lapangan dan penelitian. Udah lulus 112 sks dan sudah mulai memikirkan judul skripsi serta sudah memikirkan bagaimana cara membuat proposal untuk di ujiankan hehe. Kesibukan aku sekarang yaitu masuk kuliah setiap senin, selasa, rabu, kamis, dan jum'at. Ujian hidup yang kali ini Allah berikan kepada aku yaitu bagaimana caranya aku bisa ngajukan judul tepat waktu, siapkan proposal tepat waktu, ujian proposal tepat waktu, sidang tepat waktu dan wisuda tepat waktu. Sembari menyelesaikan semua itu, aku rencananya mau les bahasa inggris dan les bahasa jerman di kursus yang sudah aku temukan dengan tujuan agar mempermudah aku jika aku ingin mengambil beasiswa S2 tahun yang akan datang. Jujur aku udah gak sabar buat selesaikan semua urusan perkuliahanku, karena banyak planning yang aku rencana untuk beberapa tahun kedepan dan tentunya itu semua tidak terlepas dari ridho Allah swt kepada setiap langkah-langkah dan rencana yang telah aku susun itu. Status aku sekarang baik di KTP maupun di KTM adalah SINGLE *sekedar informasi* untuk saat ini aku belum menemukan pria yang dengan seikhlas hatinya menerima segala kekuranganku dan kelebihanku baik itu fisik maupun mental atau jiwa, tapi bukan berarti aku gak nyari loo hehe. Ada sih satu pria yang aku taksir, dia senior aku di sosiologi tapi dia stambuknya jauh diatas aku, aku suka banget sama dia mulai dari mukanya, senyumnya, pribadinya, gayanya pokoknya semua yang ada padanya aku suka. Tapi aku belum pernah bilang sama dia karena takut dia gabisa terima aku:( huhu jadinya rasanya ku pendam aja deh kayak lagu vierra dan ST 12 hahaha
Okedeh sampe disini dulu pemaparan dari aku tentang aku dan diri aku. Mudah-mudah setelah aku ngepos ini ke blog aku, pembaca blog aku gak pada kabur deh hehehe
Wasalamualaikum semuanyaa :) danke!

Komentar

  1. suka kunjung kemari, blognya ceria bikin suasana jadi happy, postingannya juga bagus

    BalasHapus
  2. alhamdulillah kalo kamu suka :)
    blog kamu juga bagus dan inspiratif

    BalasHapus

Posting Komentar

JB's Popular

Inilah keluargaku :*

G for hope^^

Pelangi Taman Senja